Sabtu, 31 Desember 2016

KONTROLING LED DENGAN ARDUINO VIA BLUETOOTH untuk PEMULA


nah sobat kali kami akan memposting bagaimana cara mengontrol hidup mati sebuah led dengan menggunakan android atau ponsel pintar kita, nah bagi pemula pasti agak bingung bagaimana membuat programnya karena berhubungan dengan bluetooth dan android. jadi tutorial kali ini menggunakan softwere tambahan yang dapat di dwonload di playstore untuk memudahan pemrograman koneksi antara android dan bluetooth tambahan pada arduino.

nah nama aplikasinya ARDUINO BLUETOTTH CONTROL


Sebenarnya banyak sih aplikasi pendukung lainnya untuk kontroling menggunakan bluetooth seperti ini, namun menurut saya pribadi aplikasi yang satu ini paling mudah digunakan kalau hanya untuk mengendalikan sebuah output seperti LED, sebab rangkaian bahkan program arduinonya pun sudah ada bawaan dari aplikasi tersebut, jadi kita yang pemula tinggal mengikutinya saja.


kamu bisa dwonload aplikasinya disini

bahan bahan yang digunakan juga sedikit,
- sebuah protoboard
- LED
- jumper
- bluetooth HC 05 atau 06
- smartphone android
- arduino uno

kamu juga bisa tambahkan buzzer yang diparalelkan ke LED nya jadi ada efek suaranya biar keren... 

nah jelasnya liat vidio berikut ya:




pada vidio udah di update dengan tambahan LCD dan Buzzer.. konsepnya sederhana kok, tinggal kreativitas kita aja. semoga berhasil dan bermanfaat ya..
yang mau tanya-tanya juga bisa hubungi via E-mail

next time kami bakal share gimana cara kontrol servo untuk buka gerbang dengan bluetooth :D

TUTORIAL LED FLIP-FLOP

LED FLIP-FLOP

kali ini kita akan membahas atau mengulas cara membuat led flip-flop. bagi yang belum tau flip-flop maksudnya ya bisa dibilang sejenis lampu kelap kelip. kali ini untuk membuatnya kita hanya menggunakan komponen dasar sederhana saja, tidak menggunakan arduino atau pemrograman, tapi dari arduino juga bisa kok, mungkin yang menggunakan arduino dilain kesempatan saja ya..

langsung aja komponen yang kita gunakan adalah:
- protoboard
- jumper
- tempat batray dan batrayna 2xAA 3 Volt
- resistor 100 Ohm (2pcs), 10K Ohm (2pcs)
- kapasitor 100uF(2Pcs)
- Led (2pcs)
- Transistor NPN FC9013 / C9013

note: R1,R3=10K ohm
      R2,R4=100 ohm

nah rangkaiannya sebagai berikut:

lebih jelasnya bisa tonton vidio berikut ya.. selamat mencoba dan semoga bermanfaat :D



Sabtu, 26 November 2016

PENGUKUR TINGGI BADAN DIGITAL DENGAN SENSOR ULTRASONIC HCSR04

postingan ini mengajak kita mengenal sensor ultrasonic, sensor ultrasonic pada umumnya memang sensor yang digunakan untuk mengukur jarak. nah sekarang kita akan sedikit merekayasa sensor jarak tersebut agar dapat mengukur tinggi badan kita.

pertama kita tentu saja membutuhkan sensor ultrasonic, kita menggunkan tipe HCSR04
beginilah wujud sensornya:


sensor hcsr04 memiliki 4 kaki seperti tampak pada gambar. sensor ultrasonic memiliki pemancar suara ultrasonic dan penerima pantulan suara ultrasonic dalam satu modul, oleh sebab itu memiliki kaki trigger dan echo, namun ada juga tipe sensor ultrasonic yang kaki echo dan trigger nya langsung jadi satu kaki tanpa terpisah. harga sensor HCSR04 ini juga dipasaran tidak bergitu mahal, ya masih terjangkau lah sama kantong anak kos.. sekitar 20 sampai 30 ribu rupiah.

lalu, kita juga membutuhkan display untuk menampilkan hasil pengukuran. kita akan menggunakan lcd 2x16 yang udah umum digunakan:

lalu terakhir kita membutuhkan Arduino, kali ini kita akan menggunakan Arduino UNO

masuk tehap merangkai, pertama kita rangkai dahulu LCD dengan Arduinonya, kita dapat menggunakan potensiometer sebagai pengatur kontras LCD, atau dapat mengganti potesiometer dengan resisto yang cocok. tapi lebih baik mengunakan potensiometer sehingga dapat mengatur kontras LCD. hubungkan kaki pada LCD ke Arduino sesuai dengan petunjuk berikut:



setelah terhubung , selanjutnya kita hubungkan sensor dengan Arduino:
kalau kaki VCC dan GND kan udah jelas ke mana, sekarang tinggal kaki trig dan echo, 
kaki trigger hubungkan ke pin 9 arduino
kaki echo hubungkan ke pin 8 arduino

okke tahapan merangkai selesai.

selanjutnya program. :

#define echoPin 8 // Echo Pin
#define trigPin 9 // Trigger Pin
#include <LiquidCrystal.h>
LiquidCrystal lcd(12, 11, 5, 4, 3, 2);
int maximumRange = 200; // Maximum range needed
int minimumRange = 0; // Minimum range needed
long duration, distance; // Duration used to calculate distance

void setup() {
 Serial.begin (9600);
 pinMode(trigPin, OUTPUT);
 pinMode(echoPin, INPUT);
}

void loop() {

 digitalWrite(trigPin, LOW); 
 delayMicroseconds(2); 

 digitalWrite(trigPin, HIGH);
 delayMicroseconds(10); 

 digitalWrite(trigPin, LOW);
 duration = pulseIn(echoPin, HIGH);
 distance = duration/58.2;
 Serial.println(distance);
 delay(100);

  lcd.begin(16, 2);
  lcd.setCursor(5, 0);
  lcd.print("LEGION");
  lcd.setCursor(0, 1);
  lcd.print("TINGGI=");
  lcd.setCursor(9, 1);
  lcd.print(180-distance);
  lcd.setCursor(14, 1);
  lcd.print("CM");
  delay(200);
  
}



nah setelah selesai, gantungkan atau tempelkan sensor ultrasonic ke dinding  setinggi 180 cm, sesuai dengan program,, kalau mau diganti tinggi sensornya juga bisa tp jangan lupa atur ulang programnya. jadi orang yang akan diukur tinggi badannya tinggal berdiri dibawah sensor ultrasonic, maka LCD akan menampilkan tinggi badannya.


seperti terlihat pada gambar, tinggi orang yang diukur adalah 163 cm.



//SEMOGA BERMANFAAT//










alarm api dan suhu berlebih dengan LM 35

Pada pastingan kali ini kita akan membuat sebuah alarm sederhana, menggunakan LM 35, komponen yang peka terhadap perubahan panas sekitarnya. rangkaian dan program nya juga sangat mudah, okke langsung saja kita ulas:

alat yang dibutuhkan:
·         -Protoboard
Fungsi :  tempat merangkai rangkaian sementara
·         -Arduino Uno
Fungsi : papan sirkuit berbasis mikrokontroler
·        - LM 35
Fungsi : sebagai sensor suhu
·        - Buzzer
Fungsi : alat untuk alarm
·       - Jumper secukupnya

Fungsi : alat untuk menghubungkan komponen


selanjutnya kita akan masuk ke tahap merangkai, namun sebelum merangkai ada baiknya kita mengetahui bagaimana kaki dari LM35:

Step 1
·         PIN 1 LM35 dihubungkan ke Vcc 5 V
Step 2
·         PIN 2 LM35 dihubungkan ke PIN  A2 Arduino Uno
Step  3
·         PIN 3 LM35 dihubungkan ke GND
Step 4
·          (+)  buzzer dihubungkan Ke PIN 13
Step 5
·          (-) buzzer di hubungkan ke GND 

maka hasilnya akan menjadi seperti ini:

sederhana sekali bukan, nah tahap selanjutnya tinggal kita hubungkan Arduino ke laptop lalu kita program, nah programnya sebagai  berikut:
float tempC;
int tempPin = 0;

void setup() {
  // put your setup code here, to run once:
  Serial.begin (9600);
  pinMode(13,OUTPUT);
}

void loop() {
  // put your main code here, to run repeatedly:
tempC = analogRead(A2);
tempC = (5.0*tempC*100.0)/1023.0;
Serial.println(tempC);
 if(tempC>=30) //jika temperatur >=30 derajat
    digitalWrite(13,HIGH);

  else digitalWrite(13,LOW);
delay(500);
}


jadi alarm akan menyala saat suhu diatas 30 derajat celcius, kita dapat mengganti berapa suhu untuk menyalakan alarm sesuai kebutuhan, tinggal ganti aja 30 dengan angka yang dibutuhkan.
kita juga dapat melihat berapa derajat suhu yang di sensor oleh LM 35 dengan mengunakan serial monitor, dengan cara pada klik lingkaran merah pada gambar di software arduino nya:


setelah ptogram di upload maka program maka alarm pun sudah dapat dicoba.
lebih jelasnya dapat dilihat pada vidio berikut :



//SEMOGA BERMANFAAT//





JAM DIGITAL DAN KALENDER DENGAN ARDUINO DAN RTC DS1307

Asssalamualaikum wr.wb, Hallo sobat legion , di tutorial kali ini kita akan membuat jam Digital menggunakan arduino (kita mengggunakan nano) dan RTC DS1307. Nahhh... dengan menggunakan modul RTC kita akan dimudahkan untuk pengembangan projek yang berhubungan dengan timing dan tentunya lebih akurat. Ooooh yaa sobat Legion kali ini kita akan menggunak LCD (2x16) sebagai display. Kagak usah berleha – leha ,Okeee langsung saja let’s do it ....

ALAT YANG DIPERLUKAN ANTARA LAIN :
·         - Arduino nano (1 Buah)
·         - Modul RTC DS1307 (1 Buah)
·          -LCD 2x16 (1 Buah)
·         - Potensiometer 10 KΩ (1 Buah)
·         - Project board (1 Buah)
·          - Kabel jumper (secukupnya)
·         - Library DS1307RTC dan time.h  
Tahapan kerja :
1.      Tambahkan Library DS1307RTC dan time.h pada software arduino anda (buka folder anda tempat penyimpanan arduino,lalu copykan library pada menu library)

1.      Sambungkan arduino ke laptop/PC menggunakan kabel serial
2.      Setelah itu jalankan program arduinonya
3.      Klik tools >> board >> Arduino nano
4.      Klik tools >> Port >> Pilih port yang terdeteksi
5.      Lalu masukkan program dibawah.
6.      Kemudian Upload. SELESAI JJJJJ

Programnya::

#include <Wire.h>
#include <TimeLib.h>
#include <DS1307RTC.h>
#include <LiquidCrystal.h>
LiquidCrystal lcd (12,11,10,9,8,7);
void setup() {
  lcd.begin(16,2);
  while (!Serial) ; // wait for lcd
  delay(200);
}

void loop() {
  tmElements_t tm;

  if (RTC.read(tm)) {
    lcd.setCursor (0,0);
    lcd.print("Time = ");
    print2digits(tm.Hour);
    lcd.print(':');
    print2digits(tm.Minute);
    lcd.print(':');
    print2digits(tm.Second);
    lcd.setCursor (0,1);
    lcd.print("Date= ");
    lcd.print(tm.Day);
    lcd.print('/');
    lcd.print(tm.Month);
    lcd.print('/');
    lcd.print(tmYearToCalendar(tm.Year));
  } else {
    if (RTC.chipPresent()) {
      lcd.print("The DS1307 is stopped.  Please run the SetTime");
      lcd.print("example to initialize the time and begin running.");
    } else {
      lcd.print("DS1307 read error!  Please check the circuitry.");

    }
    delay(9000);
  }
  delay(1000);
}

void print2digits(int number) {
  if (number >= 0 && number < 10) {
    lcd.print('0');
  }
  lcd.print(number);
}

hasilnya:










TERIMAKSIH TELAH BERKUNJUNG, SELAMAT MENCOBA DAN SEMOGA BERMANFAAT






\